Potensi Solok Beserta Biografi Orang-orang Inspiratif

Kamis, 31 Maret 2016

5.584 Siswa SMA Sederajat di Agam Siap Ikuti Ujian Nasional 2016


MINANG TERKINI: Sebanyak 5.584 siswa SMA sederajat di Kabupaten Agam, akan melaksanakan Ujian Nasional (UN) pada 4 sampai 6 April 2016. Delapan sekolah dipastikan melaksanakan UN dengan memakai sistem Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK).
 
Sekretaris Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Agam, Isra, Kamis (31/3/2016), mengatakan sekolah sebagai penyelenggara UN tahun ini digelar di 23 SMA negeri dan swasta dengan jumlah peserta 3.064 orang, sebanyak 11 Madrasah Aliyah negeri dan swasta dengan peserta 873 orang. Sementara, untuk SMK negeri dan swasta sebanyak 40 penyelenggara dengan 1.647 peserta.
 
Sementara delapan sekolah yang akan mengikuti UN sistem UNBK yakni, SMAN Candung, SMKN 1 Tanjung Raya, SMKN 1 Lubuk Basung, SMKN 2 Lubuk Basung, SMKN 1 Tilatang Kamang, SMKN 1 Baso dan SMK Plus Perbankan.
 
Soal UN akan tiba dari Provinsi Sumbar ke Agam besok. Lalu didistribusikan ke sejumlah titik simpan yang terbagi ke dua wilayah yaitu, Agam wilayah barat dan timur kemudian baru didistribusikan ke masing-masing sekolah yang dikawal oleh pengawas beserta penjagaan dari pihak kepolisian.
 
"Untuk wilayah Agam barat disimpan di kantor Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga dan wilayah timur disimpan di SMAN 1 Ampek Koto," jelasnya.
 
Isra menambahkan, untuk anggota pengawas UN telah disiapkan oleh pihaknya dua minggu sebelum UN dilaksanakan. SMA dan MA sebanyak 160 pengawas dan SMK 140 pengawas. 
 
"Kita sudah siap untuk mengikuti pelaksanaan UN tahun ini. Semoga selama penyelenggaraan proses UN tahun ini berjalan lancar, aman, tertib dan sukses karena keberhasilan dalam penyelenggaraan juga menentukan keberhasilan anak dalam menjawab soal ujian," jelasnya. 
 
Adapun untuk penyelenggaraan UN pada tingkat SMP sederajat akan dilaksanakan pada 16, 17 dan 18 Mei dan SD pada 23, 24 dan 25 Mei 2016. (mt/Gus)
 


Source http://ift.tt/1RMKOxz

Facebook Twitter Google+ Lintasme

Related Posts :

Back To Top