Potensi Solok Beserta Biografi Orang-orang Inspiratif

Rabu, 11 Mei 2016

SMA Negeri Satu Raih Ranking Pertama UN Jurusan IPA Tingkat Kota Bukittinggi, Jurusan IPS Diraih SMA Negeri Tiga

Add caption
Minang Terkini : Hasil Ujian Nasional SMA/MA tahun ajaran 2015/2016, SMA Negeri 1 Bukittinggi berhasil meraih ranking pertama di tingkat kota untuk kelompok IPA, dengan total nilai 429,34.
 
Sementara itu, SMA Negeri 3 berada pada ranking dua dengan total nilai 408,54, disusul SMA Negeri 5 pada peringkat tiga dengan total nilai 389,57, SMA Swasta Pembangunan pada peringkat empat dengan total nilai 387,58 serta SMA Negeri 2 pada ranking lima dengan total nilai 385,83.
 
Meski SMA Negeri 1 Bukittinggi unggul dalam kelompok IPA, namun jika dilihat dari kemampuan individu siswa, justeru siswa SMA Negeri 3 Bukittinggi atas nama Intan Chairina berada pada ranking pertama dengan total nilai 523,5.
 
Tapi jika diambil sampel kemampuan individu siswa pada kelompok IPA, enam siswa SMA Negeri 1 Bukittinggi berada di peringkat 10 besar, sisanya tiga siswa dari SMA Negeri 3 Bukittinggi, dan satu siswa dari SMA Negeri 2 Bukittinggi.
 
Sementara pada kelompok IPS, SMA Negeri 3 justru berada pada ranking pertama dengan total nilai 397,08, disusul SMA Negeri 1 pada ranking dua dengan total nilai 392,16, MA Negeri 1 pada ranking tiga dengan total nilai 379,18, SMA Negeri 2 ranking empat dengan total nilai 374,73 dan SMA Negeri 5 Bukittinggi pada ranking lima dengan total nilai 366,12.
 
Jika dilihat dari kemampuan individu siswa pada kelompok IPS untuk tingkat Kota Bukittinggi, 8 siswa SMA Negeri 3 Bukittinggi berada di peringkat 10 besar. Sisanya, satu siswa berasal dari SMA Negeri 1 Bukittinggi dan satu siswa berasal dari SMA Negeri 2 Bukittinggi.
 
Untuk tingkat Sumbar, tidak ada satupun siswa SMA/MA Bukittinggi yang berada di ranking 25 besar untuk kelompok IPS. Tapi untuk kelompok IPA, siswa SMA Negeri 3 Bukittinggi atas nama Intan Chairina justeru bertenggar pada ranking 17, sementara Siswa SMA Negeri 1 Bukittinggi atas nama Ridho Pratama berada pada peringkat 25. (mt/gus)



Source http://ift.tt/1Wpd810

Facebook Twitter Google+ Lintasme

Related Posts :

Back To Top