Potensi Solok Beserta Biografi Orang-orang Inspiratif

Minggu, 30 Oktober 2016

SSB PSTS Tabing Keluar Sebagai Juarai Turnamen Sepakbola U-11 Dan Yon 133 Yudha Sakti Cup I-2016


http://ift.tt/28Zh3vT - SSB PSTS Tabing tampil sebagai juara Turnamen Sepakbola U-11 Dan Yon 133 Yudha Sakti Cup I-2016, antar SSB se-Kota Padang, berkat kemenangan adu pinalti atas SSB Cengkeh Putra, 2-1 (0-0), pada pertandingan final di lapangan sepakbola Kompi C, Siteba-Nanggalo, Padang, Minggu (30/10).

Pertandingan final sendiri berlangsung sengit, saling serang mewarnai durasi dua babak jalannya permainan. Namun ketatnya lini pertahanan kedua tim yang bermain tanpa kompromi memaksa skor akhir tetap, 0-0, sampai akhir pertandingan.

Untuk menentukan pemenang, kedua seteru langsung melakukan adu pinalti tanpa masa perpanjangan waktu. Di babak tos-tosan, dari tiga penendang pertama kedua tim, hanya satu pemain yang sukses, sementara dua lain gagal, baik melambung ataupun di blok penjaga gawang. Skor adu pinalti1-1, belum melahirkan pemenang.

Kemudian, masing-masing tim diberikan kesempatan satu kali menendang. Kedua pemain yang dipercaya juga gagal menjalankan tugasnya.

Tetap sama kuat, penalti dilanjutkan dengan sistem sudden death. Guna menentukan tim siapa yang akan menjadi penendang atau mengawal gawang. Wasit lebih melakukan undian koin. Hasilnya pemain PSTS Tabing bertindak sebagai penendang dan SSB Cengkeh mengawal gawang.

Tendangan pemain nomor punggung 10 dari PSTS akhirnya sukses mengecoh jala yang dijaga kiper Cengkeh Putra, sekaligus membawa timnya keluar sebagai juara Turnamen Sepakbola U-11 Dan Yon 133 Yudha Sakti Cup I-2016.

Sementara di pertandingan perebutan juara 3 atau 4, SSB Balai Baru A yang dipartai semifinal takluk dari Cengkeh Putra, menggondol predikat juara 3 setelah atas SSB Ripan’s, juga melalui babak adu penalti dengan skor 3-2 (0-0).

Tuntasnya pertandingan puncak gelaran Turnamen Sepakbola U-11 Dan Yon 133 Yudha Sakti Cup I-2016 ini diakhiri dengan penutupan secara resmi oleh Kasiter Korem 032 Wirabraja, Kol Inf M Asep Affandi.

Dalam sambutan penutupannya, Kol. Inf. M. Asep Affandi mengatakan, sangat mengapresiasi penyelenggaraan Turnamen Sepakbola U-11 Dan Yon 133 Yudha Sakti Cup I-2016. Selama berjalannya turnamen, dia melihat tingginya antusiasme para orantua pesepakbola cilik setiap hari Minggu, jadwal pertandingan direntang 3-30 Oktober 2016.

“Penyelenggaraan pembinaan usia dini sangat bagus. Mudah-mudahan nanti ada muncul pemain profesional dari turnamen ini,” katanya.

Sebelumnya, Wadanyon 113 Yudha Sakti, Mayor Inf Rolly Yanto yang turut meberikan sambutanya mengatakan, berdasarkan arahan dari komandan, Dan Yonif 133 memang fokus dalam melakukan berbagai kegiatan untuk mendekatkan TNI dengan masyarakat, salah satunya melalui ajang sepakbola.

“Dengan adanya kegiatan seperti ini, jadi Yonif 133 tidak lagi sangar dan dipandang menakutkan. Karena, sesuai arahan komandan, kami ingin mendekatkan TNI dengan masyarakat di hari jadi TNI yang ke-71 ini,” jelasnya.

Sementara dalam laporan Ketua Pelaksana Pertandingan, Daralwi menjelaskan dengan dukungan yang ditunjukkan Dan Yon 133 YS Padang, pihaknya akan berusaha melaksanakan Turnamen Sepakbola U-11 bertajuk Dan Yon 133 Yudha Sakti Cup setiap tahunnya.

“Selain pembinaan dan pencarian bibit pemain muda. Turnamen ini juga dalam rangka persiapan Danone Cup 2017 yang akan diselenggarakan Februari mendatang. Mudah-mudahan dengan dukungan yang ditunjukkan Yonif 133 ini bisa diagendakan setiap tahun,” sebut Daralwi.
Berikut Hasil Selengkapnya :
Juara 1 : SSB PSTS (B) Tabing
Runner-up : SSB Cengkeh Putra
Juara 3 : SSB Balai Baru (A)
Peringkat 4 : SSB Ripan's
Area lampiran


Source http://ift.tt/2fkej3h

Facebook Twitter Google+ Lintasme

Related Posts :

Back To Top