Potensi Solok Beserta Biografi Orang-orang Inspiratif

Minggu, 06 Maret 2016

Lima Orang Pendaki Marapi Tersesat


MINANG TERKINI : Sebanyak lima orang pendaki Gunung Api Marapi Sumatera Barat diketahui tersesat saat melakukan pendakian Gunung, Minggu 6 Maret 2016 kemarin.
Kejadian ini baru diketahui setelah diantara pendaki itu menelepon keluarganya di Sungai Pua Kabupaten Agam-Sumbar.
Camat Sungai Puar, Handria Asmi mengatakan, kelima pendaki itu adalah Abdul, Fadil dan Sarif yang merupakan warga Sungai Pua, Isnad yang merupakan warga Canduang Agam dan Fikri, warga Kota Payakumbuh.
“Mereka berangkat pada malam Minggu sekitar pukul 21.00 WIB. Karena mereka tak tahu jalan lagi dan sudah putus asa, akhirnya salah seorang diantara mereka yang bernama Abdul menelpon keluarganya pada hari Minggu siang sekitar pukul 13.00 WIB,” ujarnya.
Menurut Handria Asmi, saat Abdul menelepon ke keluarganya, posisi mereka berlima berada di kawasan Sarasah bawah banda kariah.
“Ke lima pendaki ini merupakan pelajar dari MTI Diniyah V Jurai, yang rata-rata berusia 20 tahun, yang mendaki melalui jalur Badorai Sungai Pua, bukan jalur Koto Baru yang lazim digunakan pendaki,” tukasnya. (mt/Gus)


Source http://ift.tt/1TkxqXw

Facebook Twitter Google+

Back To Top