Potensi Solok Beserta Biografi Orang-orang Inspiratif

Rabu, 04 Mei 2016

Dispertahornak Agam Perbaiki 2.350 Hektar Jaringan Irigasi



Minang Terkini : Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Agam, Sumatera Barat, akan memperbaiki jaringan irigasi sekitar 2.350 hektar guna meningkatkan hasil pertanian di 16 kecamatan di daerah itu.
 
"Perbaikan irigasi ini akan dilaksanakan oleh 46 kelompok tani pemakai air," kata Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan Hortikultura dan Peternakan (Dispertahornak) Kabupaten Agam Afdhal, Rabu (4/5/2016).
 
Dana perbaikan sekitar Rp3,7 miliar berasal dari Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) Pemerintah Pusat pada 2016. Kegiatan ini dilaksanakan oleh kelompok tani sedangkan Pemkab hanya melakukan pengawasan dan pembinaan.
 
"Perbaikan ini akan dilaksanakan selama tiga bulan dimulai pada Mei sampai Juli 2016," ujarnya.
 
Untuk menentukan 46 kelompok tani pelaksana kegiatan ini, pihaknya telah melakukan survei, penetapan lokasi, Survei Investigasi Disain (SID), dokumen perencanaan, surat perjanjian kerjasama, transper uang kegiatan.
 
Ke 46 kelompok tani ini berdasarkan surat keputusan pembuat komitmen No. 521.4/60/sk-PSP/2016 mengenai penetapan kelompok tani pemanfaat rehabilitasi jaringan irigasi mendukung tanaman pangan.
 
"Kita juga melakukan evaluasi dan monitoring serta melaporkan hasil perkembangan pelaksanaan ke Pemerintah Provinsi Sumatera Barat," terangnya.
 
Ini merupakan kelanjutan dari perbaikan irigasi pada 2015 seluas 7.400 hektar. Ini bertujuan agar jaringan irigasi usaha tani padi yang berada di 16 kecamatan lancar. (mt/Gus) 


Source http://ift.tt/1NVCoZl

Facebook Twitter Google+

Back To Top